Santri
Pada Tuhan mengabdi
Pada bangsa berbakti
Pada diri berjanji
Pada bumi menapaki
Pada langit menjelajahi
Pada dunia mempelajari
Pada akhlaq memberi
Pada pikir menelusuri
Pada iman meyakini
Pada kawan mencintai
Pada guru menghormati
Pada sesama mengayomi
Pada sajak menjadi
0 Komentar